Home
/ kabar dpc
/ Berita
Paling Diminati, PKPA DPC Peradi Malang Raya Dibuka Sampai Akhir Juni 2023
PERADI | 08 Jun 2023BACAMALANG.COM – DPC Peradi Malang Raya berencana membuka Pendidikan Khusus Profesi Advokat (PKPA) angkatan ke tujuh (VII) tahun 2023 ini. Rencana tersebut dilakukan untuk memenuhi keinginan calon advokat yang semakin tinggi.
PKPA yang bekerjasama dengan Fakultas Hukum Universitas Muhamadiyah Malang (FH UMM) ini, disebut merupakan PKPA paling diminati oleh calon-calon advokat. Selain berbayar sama dengan organisasi advokat dan mendapatkan modul, peserta juga bertatap muka langsung dengan pemateri profesional.
“Sebagai organisasi advokat yang kredibel, profesional, dan terpercaya, PKPA kami tentu menghadirkan pemateri profesional, tidak lain dan tidak bukan didatangkan langsung dan bisa bertatap muka serta tanya jawab langsung dengan peserta PKPA,” ungkap Sekretaris DPC Peradi Malang Raya, Sulthon Miladiyanto, S.H., M.H, Rabu (7/6/2023).
Lanjut dia, pemateri profesional tersebut yakni Ketua Mahkamah Konstitusi, Wakil Ketua Mahkamah Agung, Ketua Kamar TUN Mahkamah Agung Republik Indonesia, Ketua Pengadilan Tinggi Jawa Timur, Hakim Pengadilan Hubungan Industrial Pengadilan Negeri Surabaya, Komisioner KPPU RI, Ketua DPN Peradi SAI, Guru Besar Fakultas Hukum UMM, dan para Advokat senior DPC Peradi Malang Raya.
Dari pengalaman penyelenggaraan PKPA ke enam (6) tahun lalu, lanjut dia, peserta semakin banyak dan kepercayaan publik terhadap penyelenggara semakin meningkat. Dengan begitu, pihaknya yakin jika dalam penyelenggaraan yang ke tujuh ini semakin baik.
“Untuk itu adik-adik calon advokat bisa lekas mendaftarkan diri dengan datang langsung ke kantor kami di Ruko Griyashanta Eksekutif MP 44 Jalan Sukarno–Hatta Kota Malang,” jelas dosen Fakultas Hukum yang murah senyum ini.
Ia pun menjelaskan, PKPA ini paling di minati karena setelah mengikuti PKPA peserta dapat mengikuti program magang pada Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Peradi Malang Raya yang sudah terakreditasi oleh Kementrian Hukum dan HAM Republik Indonesia.
“Karena LBH kami sudah terakreditasi dan terpercaya, maka peserta program magang bisa memilih tempat magang yaitu di Pos LBH Peradi Malang Raya di Pengadilan Negeri Malang, Pengadilan Negeri Kepanjen, Pengadilan Negeri Lumajang, Pengadilan Negeri Bangil, maupun di Balai Kota Among Tani Kota Batu,” terangnya.
Untuk diketahui, waktu pendaftaran terakhir calon peserta PKPA adalah akhir bulan Juni 2023 ini dan penyelenggaraan PKPA dimulai awal bulan Juli Tahun 2023. Selain mendapatkan sertifikat PKPA, peserta mendapatkan pula marchendise terbaik, konsumsi, coffe break dan tempat pendidikan yang nyaman dan aman
Pewarta/Editor : Rahmat Mashudi Prayoga
Publisher : Muhammad Zakki
Publish : 29 April 2023
Sumber : bacamalang.com
PERADI | 25 Sep 2024
PERADI | 10 Sep 2024
PERADI | 19 Aug 2024